Cara Mengakses CyberPanel Menggunakan Nama Domain Sebagai Pengganti Alamat IP

Cara Mengakses CyberPanel Menggunakan Nama Domain ~ Salah satu fitur keren yang dimiliki CyberPanel adalah, kita dapat mengubah alamat IP yang digunakan untuk mengakses CyberPanel dengan nama domain yang kita miliki.

Nah buat sobat yang ingin mengubah alamat IP CyberPanel sobat dengan alamat domain, bisa coba cara berikut ini.

Buat Website Baru di CyberPanel

Cara Mengakses CyberPanel Menggunakan Nama Domain

Disini saya menggunakan Domain Name cp.spacestudio.pw, sebagai alamt domain pengganti alamt IP. Kalau mau pake root domain juga tidak masalah, tapi better menggunakan subdomain saja.

Buat Subdomain di Cloudflare

Cara Mengakses CyberPanel Menggunakan Nama Domain

Jika mau menggunakan subdomain, tambahkan subdomain baru di cloudflare. Pada bagian Type : A, Proxy status : DNS only, dan TTL : 1 min.

Issue SSL for Hostname

Langkah terakhir, kembali ke CyberPanel pilih SSL -> Hostname SSL. Pilih domain yang akan yang digunakan sebagai pengganti alamat IP-nya.

Cara Mengakses CyberPanel Menggunakan Nama Domain

Di contoh ini saya menggunakan subdomain cp.spacestudio.pw. Kemudian pilih Issue SSL. Tunggu hingga prosesnya selesai.

Jika sudah, coba akses CyberPanel dengan nama domainnya. Misalnya cp.spacestudio.pw:8090.

Membuat Redirect

Supaya kita tidak susah-susah memasukkan port 8090 di akhir alamat domain, kita bisa meredirectnya. Sehingga untuk masuk ke CyberPanel, cukup dengan alamat domain saja tanpa memasukkan port 8090.

Caranya, buat file index.html, atau edit file index.html yang sudah ada di website cp.spacestudio.pw, lalu ubah menjadi seperti berikut :

<!doctype html>
<html lang="id">
    <head>
        <meta charset="utf-8">
        <title>Space Studio</title>
        <script>
            setTimeout(
                function(){
                    window.location = "https://cp.spacestudio.pw:8090"
                },
                1000);
        </script>
    </head>
    <body>

    </body>
</html>

Simpan perubahan, dan silahkan lihat hasilnya.

Baca Juga : Cara Mereset Kata Sandi WordPress di PhpMyAdmin (CyberPanel)

Kesimpulan

Dengan mengganti alamat IP CyberPanel dengan domain yang kita miliki bisa mempermudah kita ketika ingin mengakses CyberPanel, karena kita tidak perlu repot-repot menghafal alamat IPnya, cukup dengan alamat domain yang sudah kita setting sebagai alamat pengganti IP.

Oke sob, sekian catatan singkat mengenai cara mengakses CyberPanel menggunakan nama domain sebagai pengganti alamat IP. Semoga bermanfaat, terima kasih.

Reza
Reza


Bertani, bikin konten, ngoding dan jualan hehe..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *